Nama Khulafaur Rasyidin yang Cocok Untuk Nama Bayi

Khulafaur Rasyidin atau Khalifah Ar-Rasyidin adalah empat orang khalifah (pemimpin) pertama agama Islam sebagai penerus kepemimpinan Nabi Muhammad Salallahu alaihi wassalam setelah ia wafat. Empat orang tersebut adalah para sahabat dekat Nabi Muhammad Salallahu alaihi wassalam yang tercatat paling dekat dan paling dikenal dalam membela ajaran yang dibawanya di saat masa kerasulan Nabi Muhammad salallahu alaihi wassalam. Keempat khalifah tersebut dipilih bukan berdasarkan keturunannya, melainkan berdasarkan konsensus bersama umat Islam.

Khulafaur Rasyidin

Khalifah dalam bahasa indonesia dapat diartikan sebagai Pengganti atau orang yang berada dibelakang seseorang. Khalifah adalah bentuk tunggal; bentuk jamaknya : Khulafa. Sedangkan Al rasyidun atau Al Rasyidin dalam bahasa indonesia berarti benar, lurus, atau Pintar.

Dalam sejarah islam, Khulafaur Rasyidin diartikan : Pengganti Rasullulah yang benar dan lurus, yang diterima oleh umat. Para khalifah yang mendapat sebutan khulafaur Rasyidin adalah empat orang Khalifah yang secara berturut-turut menggantikan kedudukan dan tugas rasulullah.

Keempat Khulafaur Rasyidin (Klik nama Khulafaur Rasyidin untuk mengetahui kisah lengkapnya)

  1. Abu Bakar (memimpin tahun 11 s/d 13 H atau 534 s/d 634 M)
  2. Umar bin Khattab  (memimpin tahun 13 s/d 23 H atau 634 s/d 644 M)
  3. Utsman bin Affan (tahun 23 s/d 35 H atau 644 s/d 655 M)
  4. Ali bin Abi Thalib (memimpin tahun 35 s/d 41 H atau 655 s/d 661 M)
Mereka ini merupakan para sahabat nabi yang terpercaya dan terkemuka. Jasa mereka sangat besar dalam membantu tugas Nabi Muhammad dalam menyiarkan Agama Islam. Dalam kurun waktu 29 tahun, mereka dapat memperluas Islam sampai ke wilayah Syam, Irak Mesir, sudan, palestina, dan beberapa daerah di Benua Afrika. Oleh sebab itu, mereka sangat pantas mendapat sebutan
Sifat Utama yang dapat dijadikan ciri seorang Khulafaur rasyidin adalah ia merupakan pemimpin arif dan bijaksana. Sebab dalam menjalankan kepemimpinannya selalu mengacu pada keteladanan Nabi Muhammad saw dalam memimpin umat islam maupun dalam mengelola negara dan kepemerintahan.


Sifat-sifat lain yang dimiliki oleh seorang Khulafaur rasyidin antara lain :
  1. memiliki sifat arif dan bijaksana.
  2. memiliki kewibawaan dan rasa kedisiplinan yang tinggi.
  3. memiliki wawasan dan pengetahuan agama yang luas dan mendalam.
  4. berani, tegas dalam menegakkan kebenaran.
    memiliki kemauan yang keras.

Featured Post

Nama Bayi Islami Terinspirasi dari Khulafaur Rasyidin

Memberikan nama bayi bagi orang tua muslim tidaklah sembarangan, nama tersebut harus mengandung arti yang baik baik, tidak bertolak belakang...